Buah manggis
selain rasanya manis dan enak ternyata banyak mengandung manfaat bagi
kesehatan, apalagi khasiat yang dimiliki oleh kulitnya. Dibalik rasanya yang
pahit, kulit buah yang memiliki nama latin Garcinia mangostana ternyata
mengandung segudang khasiat. Kulit buah manggis mengandung 2 senyawa alkaloid,
yaitu sejumlah zat warna kuning yang berasal dari 2 metabolit, yaitu mengostin
dan B-mangostin. Mangostin merupakan komponen utama, sedangkan B-mangostin
merupakan konstituen minor. Kemudia, ditemukan metabolit baru dari kulit buah
manggis, yaitu 1,3,6,7-tetrahidrosi-2,3-di(3-metil-2-butenil) xanthone yang
diberi nama a-mangostanin.
Kulit buah
manggis mengandung mangostin
(1,3,6-trihidroksi-7-metoksi-2,8-bis(3metil-2-butenil)-9H-xanten-9-on).
Mangostin merupakan tipe baru dari histamin. Mangostin yang merupakan hasil
isolasi dari kulit buah manggis mempunyai aktivitas antiinflamasi dan anti
oksidan. Dari hasi studi farmakologi dan biokimia dapat diketahi bahwa
mangostin secara kompetitif menghambat reseptor histamin H tempat reseptor H1
pada sel otot lunak secara utuh.
Khasiat kulit buah manggis untuk menghambat pertumbuhan
sel kanker
Terdapat lebih
dari 200 jenis bahan xanthon di alam, tetapi lebih dari 40 jenis xanthon
terdapat dalam buah manggis dan ini merupakan kandungan terbanyak. Kulit buah
buah manggis ini mengandung senyawa xanthon yang meliputi mangosting,
mangostenol, mangostinon A, mangostenon B, trapezifolizanthone, tovophylin B,
alfamangostin, beta mangostin, garcinon B, mangostanol, flavonoid, epicatechin,
dan gartanin. Kadar xanthon di dalam kulit buah manggis mencapai 123,97 mg per
ml. Xanthon berhasiat sebagai antioksidan dan antikanker, diantaranya adalah
kanker payudara, kanker paru-paru, kanker prostat, kanker hati, kanker
pencernaan, dan leukemia. Ekstrak kulit manggis bersifat antiproliferasi
sehinga dapat menghambat pertumbuhan sel kanker. Xanthone dalam kulit manggis juga
dapat menyembuhkan penyakit tuberculosis (TBC), asma, dan sebagai aniinfalamsi
serta anti diare. Tak hanya itu, kulit buah manggis juga dapat digunakan untuk
atasi penyakit jantung koroner dan HIV. Dan masih banyak lagi khasiat kulit
buah manggis lainnya.
Khasiat kulit buah manggis untuk menghambat pertumbuhan bakteri
Kulit buah manggis diketahui
mempunyai daya antimikroba terhadap beberapa bakteri. Diantaranya telah
dilakukan penelitian terhadap aktivitas xanthon dalam kulit manggis terhadap
pertumbuhan staphylococcus aureus yang seisten terhadap antibiotik metisilin. Hasilnya
menunjukkan bahwa satu isolate aktif, alfamangostin, yang merupakan salah satu
derivat xanthon, menghambat pertumbuhan bakteri tersebut dengan MIC sebesar
1,57-12,5 ug/mL.
Khasiat kulit buah manggis sebagai obat anti jamur
Kulit buah manggis juga bersifat
anti jamur. Aktivitas anti jamur hasi isolasi beberapa xanthon (salah satu
jenis zat warna pada manggis) yang berasal dari kulit buah manggis dan beberapa
derivat mangostin dapat menghambat pertumbuhan jamur Fusarium axysporum,
Alternaria tenuis, dan Drechela oryzae.
Khasiat kulit buah manggis sebagai perisai tubuh terhadap radikal bebas
Penelitian anti inflamasi dari
kulit buah manggis dilakukan dengan menggunakan mangostin dari ekstrak etanol
40%, yang mempunyai aktivitas penghambatan yang kuat terhadap pelepasan
histamin dan sintesis prostaglandin E2 sebagai mediator inflamasi. Ekstrak
metanol kulit buah manggis mempunyai efek meredam radikal bebas yang kuat.
Khasiat kulit manggis sebagai obat alami
Banyak manfaat yang dapat diambil
dari kulit buah manggis, terutama sebagai obat alami untuk menyembuhkan
berbagai penyakit, seperti:
·
Kulit
buah manggis sebagai pewarna alami dan bahan baku obat-obatan
·
Kulit
buah manggis sebagai obat alami penyakit Disentri
Ambil kulit
dari 2 buah manggis, dicuci dan dipotong-potong, lalu direbus denga 4 gelas air
sampai volume tinggal setengahnya. Setelah dingin, disaring, lalu diminum
dengan madu bila perlu. Minum 2 kali sehari masing-masing sebanyak 3/4 gelas.
·
Kulit
buah manggis sebagai obat Diare
Ambil kulit dari 2 buah manggis
yang masak, dicuci dan dipotong-potong, lalu direbus dengan 3 gelas air sampai
volume tinggal setengahnya. Setelah dingin, disaring, kemudian diminum dengan madu
seperlunya. Minum 2 kali sehari masing-masing 3/4 gelas.
Cuci bersih 5 gr kulit buah
manggis segar, 2 genggam daun senduduk muda yang masih segar, dan 3 lembar daun
sembung segar. Rebus 1,5 gelas air besih sampai tersisa setengah gelas. Setelah
dingin, disaring dan diminum untuk tiga kali. Yaitu pagi, siang dan sore.
·
Kulit
buah manggis sebagai obat Wasir
Keringkan kulit buah delima dan
kuit buah manggis, buat menjadi serbuk untuk diminum
Khasiat kulit buah manggis untuk
menyembuhkan Radang Amandel
Kumpulkan kulit buah manggis yang
telah masak, cuci hingga bersih, dan masukkan kedalam air mendidih. Satu buah
kulit manggis direbus dengan 2 liter air. Setelah beberapa menit, angkat dan
saring lalu dinginkan. Gunakan untuk berkumur, usahakan sampai mengenai bagian
amandel, tetapi jangan sampai tertelan. Ulangi beberapa kali sampai amandel
tidak bengkak lagi.
·
Kulit
buah manggis sebagai obat sariawan
Ambil kulit dari 2 buah manggis,
dicuci dan dipotong-potong. Selanjutnya rebus denga 3 gelas air sampai volume
tinggal setengahnya. Setelah dingin, saring dan gunakan untuk berkumur dan
diminum. Lakukan 3-6 kali sehari sebanyak 2 sendok makan.
Kulit buah manggis dapat
mempercepat penyembuhan luka dan gigitan serangga
Kulit buah manggis yang telah
kering ditumbuk halus dan dicampur dengan sedikit minyak, lalu diletakkan pada
luka atau bengkak gigitan serangga.
·
Kulit
buah manggis dapat memutihkan gigi
Kulit buah manggis dibakar dan
ditumbuk hingga halus dan gunakan sebagai pasta gigi.
·
Khasiat
kulit buah manggis untuk Rematik/asam urat/kanker
Kulit buah manggis diiris
kecil-kecil, kemudian dijemur sampai kering. Celupkan 2-3 iris kulit buah
manggis kering ke dalam 2 gelas air panas. Setelah hangat dan warna air menjadi
ungu, ramuan dapat diminum. Rasanya agak sepet tapi enak
·
Khasiat
kulit buah manggis untuk meredakan berak berdarah
Ambil kulit manggis, cuci dan
keringkan (dijemur sampai kering). Rebus bersama 5 cawan air hingga tinggal 1
cawan pekat. Minum secara teratur
·
Khasiat
kulit buah manggis untuk mengobati pendarahan bagi wanita
Ambil kulit dari 1/2 buah
manggis, rebus lalu diminum.
Gejala pendarahan pada wanita
adalah sebagai berikut:
-Keluar darah diluar haid -Darah
keluar selama 1 bulan tanpa henti
-Keluar darah dari kemaluan
setelah buang air besar Kulit buah manggis sebagai minum tonik
Air rebusan kulit buah manggis
digunakan sebgai minuman tonik.
KHASIAT BUAH MANGGIS
1. MENYEMBUHKAN DAN MENCEGAH KANKER
Sekarang ini sedang dilakukan penelitian yang tiada henti
tentang khasiat buah manggis terhadap penyakit-penyakit kanker. Hasil
penelitian sementara, ekstrak yang terdapat pada buah manggis dapat mencegah
tumbuhnya sel-sel pada penderita leukimia, menahan laju perkembangan sel
pada
kanker
paru-paru,
kanker hati,
dan
kanker
usus.
2. MENCEGAH PENYAKIT YANG MEMATIKAN
Buah ini berkhasiat mengatasi penyakit yang dianggap
berbahaya seperti
diabetes,
kanker, arthritis,Alzheimer,
penyakit jantung,
dan lainnya. Buah manggis memiliki kandungan zat xanthones yang bermanfaat
untuk mengatasi penyakit-penyakit yang mematikan seperti di atas.
3. MENGURANGI BERAT BADAN
Masalah
kegemukan terjadi karena membran sel dalam tubuh kita mudah membesar
dan mengeras. Dan ini bisa diatasi oleh zat xanthones yang terdapat
dalam buah manggis. Zat tersebut melunakkan kembali sel-sel, dan dengan
cepat mengubah zat makanan menjadi energi. Kondisi ini membuat kita menjadi
lebih sehat dan pada saat yang bersamaan
bisa
mengatasi kegemukan.
4. MENGHILANGKAN RASA SAKIT
Buah manggis juga berkhasiat mengurangi atau menghilangkan
rasa sakit. Seorang dokter di Amerika Serikat mengaku mengganti
obat-obatan
penghilang rasa sakit yang diderita di lehernya dengan mengkonsumsi
buah manggis secara rutin.
5. MENCEGAH PENYAKIT JANTUNG
Penyakit jantung dan arteriosclerosis terjadi
karena pembuluh darah di sekitar jantung kehilangan elastisitasnya. Dan buah
manggis bisa memulihkan kembali elastisitas pembuluh darah melaluiantimikorbial dan antioksidan yang
dimiliki buah tersebut. Setelah pembuluh di sekitar jantung sehat dan kuat,
maka risiko terhadap serangan penyakit jantung berkurang.
6. MELAWAN RADIKAL BEBAS
Buah manggis mengandung catechins yang terbukti lebih
efektif dan lebih berdaya guna dibandingkan vitamin C atau vitamin E
dalam
melawan
radikal bebas yang ada di dalam tubuh kita. Dokter Frederc Templeman
yang menulis buku “A Doctor Challenge, A Mangosteen Solution” menyarankan
bahwa mengkonsumsi buah manggis setiap hari sebagai makanan suplemen,
akan mendapatkan zat antioksidan lebih banyak dibandingkan suplemen manapun
yang ditawarkan dalam obat-obatan.
7. MENGURANGI TEKANAN DARAH TINGGI
Hipertensi atau
tekanan
darah tinggi juga terjadi karena adanya gangguan pada pembuluh darah,
dan ini beresiko terhadap penyakit jantung dan stroke. Buah
manggis bisa mengatasi hal tersebut, terutama untuk menormalkan berat badan.
8. MEMELIHARA PENCERNAAN
Semakin berumur manusia, maka secara alamiah semakin
berkurang zat asam di dalam perut. Kondisi ini meningkatkan bakteri di dalam
perut sehingga menimbulkan penyakit diare, kemampuan usus menyerap makanan
semakin berkurang, dan kelebihan gas. Gejalan-gejala seperti ini bisa diatasi
oleh zat xanthones yang terdapat pada buah manggis. Xanthones berkhasiat
mengatasi kelebihan bakteri, dan menyeimbangkan kembali kerja perut.
9. MENJAGA SALURAN KENCING
Secara alamiah sesuai dengan bertambahnya usia, kemampuan
otot-otot pinggul pada wanita akan menurun. Dan kondisi ini berpengaruh pada saluran
kencing. Demikian juga dengan pria yang akan mengalami
pembesaran
prostat sesuai dengan bertambahanya usia. Hal ini sering menimbulkan
infeksi karena bakteri-bakteri yang tidak berguna tidak bisa dikeluarkan secara
menyeluruh melalui saluran kencing. Zat xanthones yang ada pada buah
manggis termasuk zat yang mengaktifkan antibakteri.
10. MENGATASI GANGGUAN PERNAPASAN
Salah satu keajaiban zat pembunuh bakteri
xanthones yang terdapat pada buah manggis adalah mengatasi
gangguan
pernapasan.
11. MENYEMBUHKAN ASMA
Asama tergolong
penyakit mematikan akibat kerusakan sistem pernapasan. Buah manggis menjadi
obat alternatif yang ideal untuk menyembuhkannya karena memiliki kemampuan
melawan infeksi dan mengandung zat-zat yang mengurangi alergis.
12. MENGOBATI DAN MENCEGAH DIABETES
Salah satu penyakit kronis yang banyak diderita manusia
adalah
diabetes.
Dan untuk membantu proses penyembuhan disarankan mengkonsumsi buah
manggis yang mengandung zat-zat yang menormalkan tekanan darah, memulihkan
energi, dan zat yang mengurangi kelebihan gula dalam darah.
13. MEMELIHARA KEMAMPUAN MENTAL
Gangguan atau
kerusakan
otak yang sekarang banyak dialami manusia adalah demensia,Alzherimer, Parkinson,
stroke dan
lain-lain yang merusak
sistem
syaraf pusat. Untuk mencegah hal ini, disarankan mengkonsumsi buah manggis
yang banyak mengandung zat antioksidan. Zat ini juga mencegah mental
degeneration (penurunan kemampuan mental).
14. MENINGKATKAN ENERGI
Buah manggis berkhasiat memulihkan stamina.
Beberapa orang yang memakan buah manggis secara teratur mengaku
mendapatkan energi tambahan saat melakukan kerja keras.
15. MENURUNKAN KOLESTEROL
Kolesterol “jahat” atau LDL (low density
lippoprotein) yang berlebihan akan menempel di dinding dan menyempitkan
pembuluh darah. Dan kondisi ini bisa dikurangi dengan zat xanthones yang
terdapat pada buah manggis.
16. MENGATASI BATU GINJAL
Penyakit
batu ginjal biasanya
dialami oleh lelaki. Untuk mencegah penyakit batu ginjal disarankan
mengkonsumsi 3 ons atau lebih buah manggis setaip hari.
Mengkonsumsi manggis akan membuat kita lebih sering kencing sehingga
dapat mencegah munculnya batu ginjal.
17. MENCEGAH GANGGUAN PENGLIHATAN
Katarak dan
glukoma adalah
gangguan penglihatan akibat radiasi yang menghilangkan protein pada lensa mata.
Gangguan ini bisa diatasi dengan menghindari sinar matahari langsung
(menggunakan kaca mata) dan mengkonsumsi manggis yang
mengandung
antioksidan.
Kulit buah manggis dapat digunakan untuk meredakan dan
mengobati keputihan, nyeri tenggorokan, radang selaput lendir kandung kemih,
radang usus, suplemen diet, antioksidan, dan antikanker, serta meningkatkan
daya tahan tubuh terutama bagi pengidap HIV/Aids